Rabu, 28 Juli 2010

HADIAH UNTUK RASYA


MINI TRACKER IDAMAN

Honda Grand Tahun 1996
Photo by Ramdan Kurniawan
Kasih sayang Ayah selalu tercurah, demi memperhatikan buah hatinya. Satu hal yang lumrah, jika perhatian dan kepedulian sang Ayah diwujudkan dengan pemberian support ataupun materi. Hal itu tercermin, bagi pribadi Erwin yang peduli terhadap buah hatinya. Hanya dengan bermodalkan seongok besi tua mesin Honda Grand tahun 1996. Erwin Berniat menghadiahkan sebuah minitracker yang lama ia impikan, bagi anaknya Rasya. Untuk menyulap mesin tersebut menjadi sebuah minitracker, Ia pun mempercayakan Iyus salah seorang Builder sekaligus punggawa bengkel Born Kill Customz yang telah lama malang melintang di dunia Modifikasi.

AFFILIASI SETAN MERAH DAN PESONA SIR MATT BUSBY

Honda GL-PRO 1993
Photo by Ramdan Kurniawan

Street Tracker 
Honda GL-Pro 1993

Tahun 1973-1988, Manchester United FC (MU FC) tim raksasa asal Inggris. Kala itu, diarsiteki oleh sang Maestro Sir Matt Busby. Berkali-kali meraih gelar juara pada piala FA dan Liga Inggris. Manchester United yang identik dengan permainan garang dan selalu membuahkan kemenangan. Membukukan catatan kemenangan, sekaligus merajai dataran United Kingdom dan Eropa. Hal itu, merupakan cikal bakal Julukannya tim pemain bertubuh subur “ Si Pele Putih” Wayne Rooney.  Dengan nama populer The Red Devils alias Setan Merah.

Senin, 26 Juli 2010

Model edisi 26

Hanna namanya, agak besar juga perawakannya untuk gadis berumur 16 tahun. namun, satu hal yang paling aku sukai. body n camera facenya sangat cocok dengan gadis seperti dia. layaknya, kaum Adam. tentu saja aku dibuat pusing menjepretnya. tapi, tetap saja. Dara yang satu ini enjoy ketika lensaku menembak tepat pada spot yang aku inginkan. well, itu hanyalah pekerjaan yang harus aku pertanggung jawabkan. baik ke pihak management maupun publik. edisi 26 di majalahku bekerja ini, memang terbilang melelahkan. tuntutan dan kreatifitas perlu dikembangkan lagi. satu pelajaran penting untuk ku dari Hana. selagi muda memang harus tetap bersemangat dan berusaha.

Posted by Ramdan Kurniawan